Perhatikan Beberapa Hal Sebelum Memilih Jasa Print Kain

Karena tren dan sedang booming, jangan sampai Anda salah pilih motif atau bahkan salah memilih jenis kain yang akan digunakan. Tidak dipungkiri pula jasa digital printing pun mulai banyak dilirik oleh beberapa kalangan untuk dijadikan usaha atau bisnis kekinian. 

Print Kain

Harga Murah Tidak Menjamin Hasil Print Kain Bagus  

Maraknya jasa digital printing ini mengharuskan Anda untuk lebih jeli lagi dalam memilih. Harga murah memang menggiurkan, tapi jangan. Karena harga murah tidak bisa menjamin hasil dari kain yang dicetak akan maksimal dan bagus. Ingat pada pepatah ada harga ada kualitas. Berikut ini ada beberapa tips atau hal yang harus diperhatikan agar menjadi acuan bagi Anda yang akan menggunakan jasa kain cetak.

Tips Memilih Jasa Print Kain

Pertama yang harus Anda lakukan untuk memilih jasa print kain adalah dengan melihat mesin printer yang digunakan. Pastikan mesin yang digunakan adalah mesin khusus yang digunakan untuk kain yaitu mesin digital textile bukan kertas atau yang lainnya. Karena hasil yang berkualitas dan baik hanya dihasilkan dari mesin print yang dikhususkan untuk kain.  Jika tidak ada lebih baik pindah ke jasa print yang lain.

Setelah memastikan jenis mesin yang digunakan, perhatikan juga tintanya. Tersebab mesin yang digunakan adalah mesin kain maka tintanya pun sama. Harus tinta yang diperuntukkan untuk mencetak kain. Tinta kain sendiri memiliki dua jenis yaitu tinta latex dan tinta textil. Pilihlah tinta textil, karena jika dibandingkan dengan tinta latex lebih aman digunakan dan sudah tersertifikasi.

Tips selanjutnya adalah memilih jenis kain yang digunakan untuk print kain itu sendiri. Pilihlah kain sesuai yang dibutuhkan dan yang akan Anda gunakan. Jangan sampai keliru atau bahkan salah memilih kain karena ini pun akan mempengaruhi hasil cetakan kain nantinya. Jika diperlukan, lakukan uji coba terlebih dahulu di kain yang kecil untuk melihat hasilnya.

Berkaitan dengan tips yang sebelumnya, Anda juga harus teliti dengan detail warnanya. Sudahkah sama seperti yang terdapat pada komputer atau tidak. Karena biasanya warna yang ada di layar komputer sedikit berbeda dengan warna yang dihasilkan pada proses dicetak. Selain itu, cek juga lama pengerjaan serta minimal order. Ini berguna jika Anda memiliki target tersendiri misalnya.

Perlu digaris bawahi dan diingatkan kembali. Jangan tergiur dengan harga murah seperti yang sudah dipaparkan sebelumnya. Perhatikan juga beberapa tips yang sudah diuraikan di atas. Semoga dapat membantu Anda untuk memilih jasa print kain yang baik tentunya juga mimiliki kualitas yang tidak ecek-ecek sehingga Anda pun puas dengan hasil yang akan didapat.